KPK Tak Usah Lebay Sikapi Pengunduran Diri Penyidik
02 November 2012, 09:35:40 Dilihat: 394x
Bagus Santosa - Okezone
Jum'at, 02 November 2012 06:16 wib
JAKARTA- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dinilai tak perlu membesar-besarkan pengunduran diri lima penyidiknya yang ingin kembali ke institusi awal, Polri.
Pengamat kepolisian, Bambang Widodo Umar, mengatakan, KPK seharusnya malah bisa mencari penyidik sendiri di luar Polri agar tidak bergantungan pada Polri. “Saya kira penyidik itu mengundurkan diri baik-baik, tidak usah dibesar-besarkan, KPK tidak usah lebay, memandang ini berlebihan. Ini tidak akan mengganggu, KPK akan tetap eksis,” katanya saat dihubungi okezone, Kamis (1/11/2012).
KPK, kata Bambang, juga tidak perlu mengkhawatirkan pengunduran diri itu. “KPK bisa membuka lowongan penyidik secara umum, dari jaksa dari PNS lain untuk jadi penyidik KPK. Itu lebih efisien,” katanya.
Bambang menduga, pengajuan pengunduran diri kelima penyidik itu disebabkan, kelimanya tidak nyaman bekerja di KPK. “Kalau keluar baik-baik, itu kecenderungannya karena tidak merasa nyaman, makanya kembali Poliri. Di mana mereka ingin memberikan pengabdian kepada negara, pengabdian kepada negara kan bisa di mana saja, kalau dibedakan-bedakan itu namanya malahnya sempit,” tandasnya.
(ugo)